6 Taman Bermain Terbaik Dunia

 

Berlibur bersama keluarga di taman bermain pasti menjadi kegiatan seru untuk mepererat hubungan bersama keluarga. Di setiap negara memiliki taman bermain yang menarik untuk dikunjungi di waktu liburan, dan bahkan taman bermain tersebut menjadi taman bermain yang terbaik di dunia.

Berikut, enam negara yang memiliki taman bermain terbaik di dunia lengkap dengan kelebihannya masing-masing seperti yang dikutip dari laman Travelerszone Jumat (27/01).

Disney World Orlando, Amerika Serikat
Bagi warga Amerika Serikat mungkin sudah tak asing lagi dengan taman bermain yang satu ini. Taman bermain yang terletak di Orlando, Amerika Serikat ini merupakan taman bermain terbesar di dunia dengan 16 juta pengunjung setiap tahunnya. Disney World Orlando terbagi dalam empat bagian taman bermain, dua taman air, 23 resor, camping ground, dua fasilitas spa dan fitness, dan lima lapangan golf.

Everland, Korea Selatan
Jika Anda sedang mengunjungi Korea Selatan jangan lupa untuk mengunjungi Everland. Taman bermain yang terletak di wilayah Yongin, Provinsi Gyeonggi-do ini merupakan taman bermain terbesar di Korea Selatan dengan jumlah pengunjung mencapai 8,6 juta setiap tahun. Taman bermain ini mempunyai sebuah kebun binatang, taman air bertemakan Karibia, lima buah roller-coaster dan lima area bermain dengan tema berbeda.

Tokyo Disneyland, Jepang
Siapa yang tak kenal dengan taman bermain yang satu ini. Taman bermain yang ada di Tokyo, Jepang ini, merupakan Disneyland pertama yang dibangun di luar Amerika Serikat. Setiap tahunnya 14,4 juta pengunjung mendatangi Tokyo Disneyland yang mempunyai luas 465.000 M2. Taman bermain ini memiliki lima area bermain dengan tema yang berbeda, yakni World Bazaar, Adventureland, Westernland, Fantasyland, dan Tomorrowland.

Seaworld San Diego, Amerika Serikat
Amerika Serikat tak hanya mempunyai Disney World, negara ini juga mempunyai taman bermain air yaitu Seaworld yang terletak di San Diego. Taman air ini mempunyai luas 8,9 Ha dengan berbagai hewan-hewan laut liar seperti lumba-lumba, beluga, paus, singa laut,dan juga beruang kutub. Tak hanya itu, taman bermain ini juga memiliki atraksi roller coaster dan juga teater simulasi 4 Dimensi.

Blackpool Pleasure Beach, Inggris
Taman bermain Blackpool Pleasure Beach terletak di kota tepi Pantai Blackpool. Taman ini memiliki empat wahana taman bermain air dan 10 roller coaster, termasuk roller coaster steel pepsi max big yang merupakan roller coaster tertinggi di Inggris.

Europa Park, Jerman
Europa Park merupakan taman bermain yang memiliki 15 area taman bermain dengan tema-tema yang unik. Taman bermain ini terletak di kota Rust, sebelah barat daya Jerman. Europa Park merupakan taman bermain musiman, yang biasanya dibuka sebelum Paskah hingga awal November, kemudian dari November hingga minggu kedua Januari.
 
6 Taman Bermain Terbaik Dunia 4.5 5 DimazRian Berlibur bersama keluarga di taman bermain pasti menjadi kegiatan seru untuk mepererat hubungan bersama keluarga. Di setiap negara memil...


Related Post:

  • KTP Jaman KompeniKartu Tanda Penduduk pada Jaman Belanda (Nederlandsch Indie).Verklaring van Ingezetenschap, voor personen in Nederlandsch Indie geboren,atau terjemahannya, Kartu Tanda Penduduk untuk orang yang lahir di Hindia Belanda.Tampak DalamTampak LuarCapDiterb… Read More
  • 10 Hal Paling Menarik di Luar Angkasa10. Hypervelocity BintangJika Anda pernah menatap langit malam, Anda mungkin berharap pada bintang jatuh (yang benar-benar meteor).Tapi memang ada bintang jatuh, dan mereka sangat langka yang terjadi hanya sekali dalam 100 juta tahun.Pada tahun 2005,… Read More
  • 9 Jenis Kecerdasan Manusia1.Kecerdasan LinguistikKecerdasan dalam mengolah kata-kata secara efektif baik bicara ataupun menulis (jurnalis, penyair, pengacara)Ciri-ciri :Dapat berargumentasi, meyakinkan orang lain, menghibur atau mengajar dengan efektif lewat kata-kataGemar me… Read More
  • Kenapa Bluetooth namanya Bluetooth?Kenapa Bernama Bluetooth?Metrogaya - Bluetooth adalah spesifikasi industri untuk jaringan kawasan pribadi (personal area networks atau PAN) tanpa kabel. Bluetooth menghubungkan dan dapat dipakai untuk melakukan tukar-menukar informasi di antara peral… Read More
  • Kisah Mantan Anggota Klu Klux Klan Yang BertobatSejak kecil Clinton Sipes hidup dengan atmosfir kekerasan dalam keluarganya. Ia sering menjadi korban kekerasan fisik dan amarah ayahnya yang seorang pecandu minuman keras. Ia pun tumbuh menjadi seorang remaja yang memiliki perilaku anti-sosial da… Read More