10 Kegalauan Wanita yang Tidak dimengerti Oleh Pria

 

blog-apa-aja.blogspot.com
Wanita dan pria bagaikan Mars dan Venus. Keduanya memiliki misteri yang sulit ditebak. Tiap karakter memiliki pesonanya masing-masing. Namun adakalanya saat emosi galau melanda, hubungan antara pacar atau suami-istri semakin rumit. Situasi ini bisa lebih dipahami dengan panduan yang dilansir oleh Times of India.

1. Mendengar

Jangan selalu pria yang harus didengar saat bicara. Lakukan hal yang sama saat wanita berbicara. Hal ini bukan egoisme, namun lebih kepada memperlihatkan Anda perduli dan perhatian akan masalahnya.

2. Bukan PMS
Wanita berharap pria lebih pintar saat wanita emosional. Bukan melulu diakibatkan karena PMS, namun kadangkala wanita marah karena sebuah hal. Jadi jangan pernah menganggap PMS biang keladi segala masalah.

3. Sensitif
Sayangnya tidak banyak pria yang memiliki EQ (Emotional quotient) yang tinggi. Hal ini berarti kurang sensitif terhadap keadaan yang sedang dialami wanita. Bukannya malah diam, pria kadang makin merongrong wanita yang emosinya sedang tidak stabil dengan lebih banyak pertanyaan.

4. Komunikasi
Komunikasi adalah hal terpenting dalam berhubungan. Di momen yang tepat, komunikasi mempererat hubungan dan membuat kedua belah pihak saling mengenal tabiat masing-masing. Hilang komunikasi berarti makin banyak masalah terpendam.

5. Sifat wanita
Ada beberapa sifat wanita yang diharapkan pria juga memilikinya. Bukan sifat feminin, namun berusaha bersikap ramah kepada orang yang kurang disukai, seperti kepada teman-teman, bahkan keluarga sang wanita.

6. Wanita tidak melulu mengurus rumah
Banyak pria yang terlihat modern namun saat lama berhubungan, ia mulai bertingkah layaknya majikan yang selalu ingin dilayani (contoh: masak). Jangan posisikan wanita seperti itu karena dari sini Anda tidak memiliki respek terhadap wanita. Perlakukan dia sama seperti Anda berhadapan dengan atasan wanita. Anda bisa rasakan bedanya, bukan?

7. Macho bukan berarti boleh tidak bertanggung jawab
Sering kita melihat tipe pria yang berlagak macho dengan bertingkah kasar, egois, sok berani ataupun hal-hal yang mengganggu kenyamanan orang lain maupun norma yang berlaku. Hal ini salah satu turn-off bagi para wanita.

8. Protektif, bukan posesif
Melindungi boleh saja, namun jika pria sudah menganggap wanita sebagai barang miliknya, berarti ada yang salah. Saat seseorang merasa memiliki orang lain, bukan karena hubungan personal, banyak kekacauan terjadi dari hal-hal kecil.

9. Romantis
Wanita mana yang tidak suka hal-hal romantis? Terlebih jika hal tersebut didapatnya dari pria yang disukainya. Namun banyak kejadian hal romantis itu hanya sekedar tantangan belaka untuk mendapatkan seseorang, dan kemudian tidak berlanjut setelah menjadi pacar atau istri.

10. Kejujuran
Hal terakhir yang paling mudah, sederhana dan terpenting. Kejujuran akan mempermudah segalanya.
 
10 Kegalauan Wanita yang Tidak dimengerti Oleh Pria 4.5 5 DimazRian Wanita dan pria bagaikan Mars dan Venus. Keduanya memiliki misteri yang sulit ditebak. Tiap karakter memiliki pesonanya masing-masing. N...


Related Post:

  • Legenda Sinterklas Legenda Sinterklaas muncul pada ribuan tahun silam. Dewa perang dalam legenda Eropa Utara, saat musim dingin, menunggang kudanya yang berkaki 8 berlari cepat ke ujung langit penjuru laut, menjatuhkan hukuman kepada yang jahat dan memuji yang baik, … Read More
  • Manusia TerbangSepanjang sejarah, manusia sangat tertarik dengan terbang. Salah satu contohnya adalah mitos Yunani kuno tentang Icarus dan Daedalus melarikan diri dari labirin yang berada dipulau Crete dengan tangan bersayap. Bahkan dalam dunia modern dimana orang… Read More
  • 5 Taman bunga terindah di EropaJika Anda pecinta alam dan akan bepergian ke Eropa, ini adalah tempat terbaik untuk memanjakan mata anda. Beberapa kebun terindah di dunia. Anda dapat benar-benar melupakan aktifitas sehari-hari ketika menghabiskan waktu di sana, karena kebun dipe… Read More
  • 10 Cara Bikin Wanita Spesial di Hari ValentineCINTA tak harus terurai lewat kata. Lewat perhatian atau "surprise" kecil yang Anda buat, ekspresi cinta Anda pun terwakilkan.Valentine sudah di depan mata. Jika masih bingung mencari ide untuk menyegarkan kencan Anda, berikut 10 cara yang dapa… Read More
  • Tempat Paling Menyeramkan yang Ada di Kota BandungBandung memiliki beberapa tempat yang terkenal angker. Cerita di balik tempat angkernya pun ada beragam versinya, berikut beberapa tempat angker di kota Bandung yang ane tau:1). Hantu Boneka di Jalan Babakan Siliwangi Konon katanya, di jalan ter… Read More