Wah, Indera Penciuman Bisa Prediksi Kematian

 

Seiring bertambahnya usia, indera penciuman makin tak sensitif. Berdasarkan hasil studi, makin tak mengenali bau artinya akhir usia makin dekat.

Peneliti Rush University Medical Center Chicago menemukan hal tersebut. Makin tajam penciuman seseorang, usia hidup mereka akan lebih lama lagi. Kesulitan mengidentifikasi bau di usia senja berhubungan dengan peningkatan risiko kematian.


http://static.inilah.com/data/berita/foto/1143862.jpg

Peneliti memberi seribu relawan usia 53-100 standar uji bau 12 barang. “Kami menggunakan uji coretan dan bau, tiap bau di mana partisipan memiliki empat pilihan,” kata pemimpin studi Dr Robert Wilson.

“Bau ini cukup akrab, seperti asap, lemon, coklat hitam, lada dan kayu manis,” tambahnya. Para peneliti beserta peserta tak ada yang mengidap demensia atau Parkinson selama empat tahun. Selama periode ini, 321 orang atau 27,6% meninggal.

Menakjubkannya, peneliti menemukan risiko kematian 36% lebih tinggi pada mereka yang hanya mampu menjawab enam pertanyaan dengan benar dibanding mereka yang berhasil mengidentifikasi 11 dari 12 pertanyaan.

Asosiasi ini benar bahkan ketika usia, cacat, depresi, disfungsi otak dan kegiatan rekreasi juga diperhitungkan.

“Hasil penelitian menunjukkan kesulitan mengidentifikasi bau di usia senja terkait peningkatan risiko kematian,” kata Wilson, dalam studi yang diterbitkan di jurnal Chemical Sense ini.
Wah, Indera Penciuman Bisa Prediksi Kematian 4.5 5 DimazRian Seiring bertambahnya usia, indera penciuman makin tak sensitif. Berdasarkan hasil studi, makin tak mengenali bau artinya akhir usia ...


Related Post:

  • Cewek Ter-PD Diduniasumber… Read More
  • 7 Kebiasaan yang Bisa Merusak RambutKarena ingin tampil sempurna, orang tak segan menggunakan produk kimia bagi rambut. Padahal, beberapa perawatan dan cara penataan rambut yang salah lambat-laun justru akan memberi hasil yang buruk.1. Terlalu sering mengikat rambutMenguncir ramb… Read More
  • Guo Feng, Pria Berpayudara TerbesarUntuk urusan ukuran payudara, tolak ukurnya adalah Pamela Anderson. Namun, kini aktris serial televisi Baywatch itu punya pesaing. Meski begitu, Anderson tidak perlu khawatir karena pesaingnya ternyata seorang pria.Para dokter di China mengklaim te… Read More
  • Buku Kosong Paling Laris di DuniaSebuah buku berjudul ‘What Every Man Thinks About Apart From Sex’ (apa yang pria pikirkan selain sex) secara mengejutkan menjadi Best Seller atau kategori terlaris di situs Amazon.Seberapa baguskah isinya…???Begitu sampulnya dibuka kita hanya menemuk… Read More
  • Rahasia Dibalik Warna Celana DalamSebuah perusahaan pakaian dalam asal AS mengadakan survei terhadap 100 responden perempuan di setiap negara di dunia mengenai warna celana dalam (CD) terfavorit mereka, selain jenis bahan dan model.Ternyata hasilnya sedikit mengejutkan. Sebanyak 90%… Read More